
Innalillahiwainnailaihirojiun, Menteri Negara Urusan Pangan/ Kepala Bulog periode 1995-1998 Beddu Amang Tutup Usia
Moneter.id
– Innalillahiwainnailaihirojiun,
Menteri Negara Urusan Pangan/ Kepala Bulog
periode 1995-1998 Beddu Amang meninggal dunia pada Sabtu sore pukul 17.00 WIB
di RS Pondok Indah Jakarta.
"Telah
berpulang ke Rahmatullah bapak/Opa kami tercinta, karena sakit:
Prof. DR. Ir. H.
Beddu Amang, MA.
Di RS Pondok Indah
Jakarta, Sabtu, 09 Januari 2021 Pukul 17.00 WIB.
Mohon dibukakan
pintu maaf sebesar-sebesarnya dan keihklasan doa untuk Ayahanda kami tercinta
Wassalam,
Keluarga
Alm.Bpk.H.Beddu Amang," tulis pesan singkat Keluarga Beddu Amang di
Jakarta, Sabtu malam (9/1/21).
Informasi saja, pria
kelahiran Ujung Pandang, 7 Agustus pada 84 tahun silam ini sebelum diangkat
sebagai Kepala Bulog, Beddu Amang pernah menjadi Asisten I Menteri Negara
Pangan (1993-1996) dan Deputi Pengadaan dan Penyaluran Bulog (1998-1999).
Ia menamatkan
pendidikan sarjananya di Fakultas Pertanian Universitas Gajah Mada. Kemudian
melanjutkan pendidikan S2 dan S3 dalam bidang Pembangunan Ekonomi dari
University of California, Davis di Amerika Serikat, masing-masing pada 1981 dan
1984.
Kemudian, Beddu
juga tercatat pernah menjabat sebagai Ketua Umum PP Perhimpunan Ekonomi
Pertanian Indonesia (Perhepi) selama dua periode 1993-1996 dan 1996-1999.
Selain itu ia pernah menjabat sebagai Presiden ASAE (Asian Society of Agricultural Economist) periode 1996-1999.
Selain itu, Beddu diangkat
sebagai Guru Besar Luar Biasa di Fakultas Pertanian dan Kehutanan, Universitas
Hasanuddin, Ujung Pandang sejak Juli 1997.