Kamis, Januari 15, 2026

Raup USD624 Juta, Black Panther Terlaris Sepanjang Masa

Must Read

Moneter.co.id – Film Marvel garapan
sutradara Ryan Coogler, Black Panther dinobatkan menjadi film superhero
terlaris sepanjang masa di Amerika Serikat (AS). 
Black Panther berhasil
menggeser posisi yang sebelumnya ditempati oleh The Avengers. Kendati gagal
menguasai
box office selama enam
pekan beruntun,

Chadwick
Boseman cs berhasil membukukan pendapatan hingga mencapai USD624 juta. Angka
tersebut melewati pendapatan The Avengers yang hanya mendapat USD623,4 juta
saat dirilis pada tahun 2012 silam.

Selain berjaya
di pasar domestik, Black Panther juga lumayan unjuk gigi di pasar luar. Film
yang juga dibintangi oleh Lupita Nyong’o ini telah berhasil mengantongi
pendapatan sekira USD1,2 milyar.

Angka tersebut
masih kalah dibandingkan dengan The Avengers yang bisa mengumpulkan USD1,5
milyar dan Avengers: Age of Ultron yang mendapatkan USD1,4 milyar.

Namun sayangnya, kisah manis
Black Panther ini tidak akan berlangsung lebih lama. Seperti diketahui, dalam
waktu dekat Marvel akan segera merilis film Avengers:
Infinity War, 
di mana semua superhero mereka akan berkumpul
melawan Thanos.

Film tersebut dijadwalkan
tayang perdana pada tanggal 27 April 2018. Marvel akan fokus dalam memasarkan Avengers: Infinity War karena
ini adalah film untuk merayakan 10 tahun keberadaan Marvel Cinematic Universe.

Kendati demikian, kesuksesan
Black Panther adalah sebuah kesuksesan besar dari Marvel yang berjudi dengan
menampilkan cerita fiksi dari negeri Wakanda, Afrika.

Beberapa pihak
mendukung langkah Marvel yang menampilkan keberagaman di jajaran pemain,
termasuk dalam film superhero mereka.

Kabarnya Black Panther juga
akan mendapatkan jatah sekuel dalam Marvel Cinematic Universe. Ryan Coogler
masih dipercaya untuk terus mengeksplorasi Wakanda, yang penuh dengan Vibranium
itu.

 

(HAP)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

REDMI Note Series Tembus 460 Juta Unit Pengiriman Global

REDMI Note Series menjadi kontributor besar dengan total pengiriman lebih dari 460 juta unit di lebih dari 100 negara...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img