Rabu, Januari 14, 2026

Bidik Milenial untuk Berinvestasi, Ajaib Diguyur USD25 juta oleh Dua Modal Ventura

Must Read

Moneter.id – Perusahaan penyedia platform investasi di Indonesia, Ajaib Group
meraih pendanaan dari dua perusahaan modal ventura Horizons Ventures (Li
Ka-Shing) dan Alpha JWC senilai 25 juta dolar AS. 

“Ini merupakan pendanaan seri A terbesar di Indonesia dipimpin Horizons
dan Alpha, serta diikuti SoftBank Ventures Asia, Insignia Ventures, dan Y
Combinator,” kata CEO dan Co Founder Ajaib Group,
Anderson Sumarli dalam keterangan tertulis, Selasa (12/1).

Dana segar ini rencananya akan digunakan untuk meningkatkan infrastruktur
teknologi, merekrut tim engineering terbaik, dan memperluas
penawaran produk.

Selain itu dana tersebut juga akan digunakan untuk mendukung kampanye edukasi
#MentorInvestasi Ajaib yang bertujuan untuk membantu upaya pemerintah Indonesia
dalam mengedukasi milenial tentang investasi dan perencanaan keuangan.

“Sebagai seorang milenial, saya tahu seberapa sulit pengalaman saya saat
mulai berinvestasi. Itulah mengapa Ajaib sangat fokus pada kaum milenial dan
edukasi yang lebih baik,” kata Anderson.

Sementara, Direktur Horizons Ventures, Frances Kang mengatakan bangga dapat
bergabung dan menjadi bagian dari misi Ajaib untuk meningkatkan inklusi
keuangan.  

“Platform investasi Ajaib menawarkan tingkat transparansi dan efisiensi
yang belum pernah ada sebelumnya, yang mampu memberikan kebebasan kepada
investor muda dan pemula untuk membangun masa depan keuangan mereka dengan
lebih mudah,” kata Frances.

Tambah Managing Partner Alpha JWC, Jeffrey Joe, sektor
investasi di Indonesia masih kurang terlayani dan salah satu penyebabnya adalah
kurangnya aksesibilitas. “Ajaib mampu memberikan solusi untuk masalah tersebut
dan merevolusi industri broker saham dalam waktu kurang dari 2 tahun,”
ucapnya. 

Didirikan pada 2019, Ajaib menjadi salah satu platform investasi dengan
pertumbuhan paling pesat di Indonesia, melalui Ajaib Sekuritas (sekuritas saham
online) dan Ajaib Reksadana (reksadana online). 

Mendukung lebih dari 1 juta pengguna setiap bulannya dalam perjalanan investasi
mereka. Pada Desember 2020 lalu, Ajaib juga mengumumkan bahwa perusahaan
menggandeng aktor drama Korea Kim Seon-ho pemeran Han Ji-pyeong dalam serial
Start-Up di Netflix sebagai Brand Ambassador.

Ajaib Sekuritas yang merupakan bagian dari Ajaib Group, saat ini telah menjadi
broker saham terbesar ke-5 di Indonesia berdasarkan trading frequency.
Hanya dalam waktu 7 bulan sejak diluncurkan pada Juni 2020 lalu, telah tercatat
lebih dari 10 miliar lot saham yang diperdagangkan di Ajaib. 

Pada tahun 2021, Ajaib akan
melanjutkan misinya untuk menyambut investor generasi baru di pasar modal
Indonesia. Per Desember 2020, terdapat 1.592.698 investor saham di Indonesia,
artinya kurang dari 1%  penduduk Indonesia memiliki rekening saham. 

Untuk meningkatkan jumlah investor ritel domestik, Ajaib berencana akan
memperluas cakupan kampanye edukasi investasi dan perencanaan keuangan yang
ditujukan bagi kaum milenial.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

Ubah Mood Swing Jadi Mood Sweet, Fres & Natural Tambah Koleksi Baru Cologne dengan Wangi Dessert

Merek perawatan diri dari WINGS Care, Fres & Natural memperkuat deretan inovasi produk dengan meluncurkan varian terbaru Fres &...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img