Senin, Januari 26, 2026

Wacana Merger BPR, Perbarindo: Mungkin Saja, Namun Sulit Satukan Visi

Must Read

Moneter.co.id – Penggabungan (merger) sejumlah bank prekreditan rakyat (BPR) akan membawa manfaat tersendiri, misalnya efisiensi biaya operasional dan size-nya menjadi lebih besar. Sejauh ini, masih ada sekitar sepuluh BPR dengan aset kurang dari Rp1 miliar.

Kini jumlah bank perkreditan rakyat yang ada di Indonesia mencapai 1.633 bank. Setiap tahun ada saja BPR yang dilikuidasi, meskipun jumlahnya tidak seberapa dibandingkan dengan keseluruhan populasi.

Executive Vice President (EVP) LPS Poltak L. Tobing mengatakan, sampai dengan 7 Maret 2017 terdapat 79 bank yang dilikuidasi LPS terdiri dari satu bank umum, 73 BPR, dan lima BPR Syariah. Adapun dari 79 bank dalam likuidasi (BDL) sejumlah 63 di antaranya sudah menyelesaikan proses likuidasi.

“Bank-bank dalam likuidasi sejauh ini paling banyak berada di Provinsi Jawa Barat mencapai 20 bank diikuti Jabodetabek dan Banten 19 bank, kemudian Sumatra Barat 14 bank,” ujar Poltak.

Guna merampingkan populasi BPR, LPS menyatakan, opsi merger bisa dilakukan. Jumlah bank perkreditan rakyat saat inipun sebetulnya hasil dari penggabungan sejumlah BPR dalam skala yang lebih kecil pada era 2007 – 2008.

Namun demikian, merger tidak begitu saja bisa dilakukan. “Bisa merger kalau kulturnya sama, bisnisnya serupa, dan sistemnya mirip. Yang pasti, untuk merger banyak yang harus dipelajari dari masing-masing bank,” kata Poltak.

Sementara, Ketua Umum Perbarindo Joko Suyanto berpendapat, sejatinya secara regulasi memungkinkan untuk dilakukan. “Tapi ini tidaklah mudah karena harus menyatukan visi antarpara pemilik BPR,” katanya.

Ekonom PT Bank Central Asia Tbk. David Sumual menjelaskan, dari sisi populasi bisa dibilang para BPR sebetulnya saling bersaing ketat satu dengan yang lain.

“Dari sisi jumlahnya, BPR itu bersaing ketat. Untuk memperkuat kinerja BPR, saya rasa mereka bisa saling merger. Kalau dibiarkan terlalu banyak, saya pikir, jadinya akan seleksi alam [bagi yang bertahan],” ucap David.

Seleksi alam akan selalu terjadi. Tapi setiap insanpun pada dasarnya memiliki naluri untuk bertahan. Kalau dalam konteks industri BPR, akankah merger bakal ditempuh guna mempertahankan diri? Kita lihat saja.

Rep.Sam

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

Kawasaki W175 ABS dan W175 Street Kembali Hadir untuk Konsumen Indonesia

PT. Kawasaki Motor Indonesia kembali menghadirkan W175 ABS dan W175 STREET, dua model bergaya retro autentik yang menjadi bagian...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img