Moneter.co.id – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa akan ada 5 perusahaan lagi yang mencatatkan sahamnya di pasar modal Indonesia menjelang libur lebaran 2017.
Direktur Penilaian Perusahaan BEI, Samsul Hidayat menyatakan dari lima perusahaan, 4 perusahaan pada akan listing pada Rabu 21 Juni 2017, dan sisanya satu perusahaan pada Kamis 22 Juni 2017.
“Mereka sudah ada deadline-nya, 4 hari Rabu, Kamis ada 1,” ujar Samsul, Senin (19/6).
Namun, ia enggan menyebutkan lima lagi nama calon emiten yang resmi listing di minggu ini. Dengan bertambahnya enam emiten baru pada pekan ini, maka ada 17 emiten baru yang tercatat resmi di BEI hingga akhir Juni 2017. “Ini (Senin) 12, besok 4 tambah 1 emiten. 17 sebelum Lebaran,” ucapnya.
Samsul mengaku, sudah ada 24 perusahaan yang berniat IPO. Makanya, dia yakin target bursa sebanyak 35 emiten bisa tercapai di tahun ini.
“Harusnya ada 24, berarti ada 7 lagi. Tinggal 10 lagi, kalau kita perkirakan 2017 ada 35 emiten tinggal 10. Harusnya buku Juni, insyallah kalau 5 aja alhamdulilah itu 30 kan. Mendekatilah, mendekati benar,” tutup Samsul.
Rep.Hap