Moneter.id – PT Merck Tbk
(MERK) akan membagi dividen interim tahun buku 2018 sebesar Rp 3.260 per saham.
Total keseluruhan dividen mencapai Rp 1,46 triliun.
“Cum dividen di pasar
reguler dan negosiasi jatuh pada 13 Desember 2018. Sedangkan cum dividen pasar
tunai dan daftar pemegang saham yang berhak atas dividen interim (recording
date) pada 18 Desember 2018,” tulis keterangan resmi MERK, Senin (10/12).
Dijelaskan, MERK
akan membagikan dividen interim pada tanggal 28 Desember 2018 kepada 448,0 juta
pemegang atau pemilik saham yang terdaftar.
Untuk
diketahui, laba bersih MERK tergerus 8%, dari Rp 150 miliar di sembilan bulan
pertama tahun 2017 menjadi Rp 138 miliar di periode yang sama tahun 2018. Pada
perdagangan Senin (10/12), harga saham MERK berada pada level Rp 6.475 per
saham. Artinya, yield dividen MERK mencapai 50,35%.
Pada kuartal III/2018,
emiten farmasi ini membukukan pendapatan bersih tumbuh 2,4% year on year (yoy)
menjadi Rp 920 miliar. Kenaikan tersebut diiringi oleh bertambahnya beban pokok
penjualan 3,9% dari Rp 429 miliar di kuartal III/2017 lalu menjadi Rp 446
miliar di periode yang sama tahun ini.
Adapun laba kotor perseroan
sampai kuartal III/2018 rtumbuh 1% yoy menjadi Rp 473 miliar. Namun perseroan
masih didera kenaikan beban penjualan 5,5% dari Rp 218 miliar di kuartal tiga
tahun lalu menjadi Rp 230 miliar di triwulan III/2018 ini.
Alhasil menyebabkan
bottomline alias laba bersih MERK
tergerus 8%, dari Rp 150 miliar di sembilan bulan pertama tahun 2017 menjadi Rp
138 miliar di periode yang sama tahun 2018.




