Moneter.co.id – Sejumlah menteri hari ini, Selasa (4/7) berkumpul di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) guna membahas masalah kontrak PT Freeport Indonesia.
Tampak menteri yang hadir seperti, Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis, dan Media Kementerian BUMN, Fajar Hary Sampurno, mengatakan pemerintah melalui Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan mengambil alih divestasi saham PT Freeport Indonesia. “Kalau kementerian BUMN sudah disepakati BUMN mewakili pemerintah mengambil alih divestasinya,” ucapnya, Selasa (4/7).
Namun, Fajar mengaku belum diputuskan BUMN mana saja akan mengambil alih saham Freeport Indonesia. Mekanisme selanjutnya masih akan dibahas di lain hari. “Kapan waktunya, kita diminta dua minggu lagi untuk siapkan. Belum tentu PT A, B, C tapi BUMN,” jelasnya.
Selain pengambilalihan divestasi Freeport Indonesia oleh BUMN, dia pun mengatakan kementerian BUMN juga membuka kesempatan bagi BUMD untuk bekerja sama. “Soal divestasinya, ibu menteri BUMN minta bersama-sama dengan BUMD,” tutup Fajar.
Rep.Sam




