Kamis, Januari 15, 2026

Kendaraan Besar Dilarang Lewati Tol Bawen-Salatiga Saat Mudik 2017

Must Read

Moneter.co.id – PT Trans Marga Jateng akan membuka sejumlah rest area di ruas jalan Tol Semarang-Salatiga untuk mendukung pengendara saat mudik 2017 nanti.

“Kami targetkan saat arus mudik Lebaran (jalan tol Bawen-Semarang) sudah bisa fungsional bahkan operasional. Kami menyiapkan rest area yang sifatnya sementara mulai dari Semarang hingga Salatiga,” kata Direktur Operasi dan Teknik PT TMJ, Ali Zainal Abidin, Rabu (26/4).

Rest area sementara tersebut berada di kilometer 39 dan kilometer 72. Sementara ruas jalan Tol Bawen-Salatiga bisa dilalui hanya kendaraan golongan satu nonbus atau kendaraan kecil.

Hal ini lantaran pintu keluar atau exit tol di Tingkir, Salatiga, jalannya menyempit untuk menuju ke jalan raya Semarang-Solo. “Jika kendaraan golongan dua dan tiga atau kendaraan besar diperbolehkan untuk melintas bisa terjadi kemacetan panjang seperti di pintu Tol Brebes. Sehingga kami batasi,” tegas Ali.

“Jalan Raya Tingkir yang langsung menjadi akses pintu keluar Tol Tingkir hanya memiliki lebar enam meter dan jaraknya menuju ke jalan raya Semarang-Solo sekitar empat kilometer,” pungkas Ali.

Rep.Hap 

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

REDMI Note Series Tembus 460 Juta Unit Pengiriman Global

REDMI Note Series menjadi kontributor besar dengan total pengiriman lebih dari 460 juta unit di lebih dari 100 negara...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img