Jumat, Januari 16, 2026

SKK Migas Catat Kenaikan Lifting Minyak dan Gas di Kuartal I/2023

Must Read

MONETER SKK
Migas mencatat capaian lifting minyak
dan gas di kuartal I/2023 mencapai 613,7 ribu barel minyak per hari (BOPD) dan
salur gas mencapai 5.399 juta kaki kubik per hari (MMSCFD), atau tercatat lebih
tinggi dibandingkan periode yang sama tahun 2022 lifting dengan minyak mencapai
611,7 BOPD dan salur gas mencapai 5.321 MMSCFD.

 

“Realisasi investasi hingga kuartal I/2023 mencapai 2,63
miliar dolar AS atau lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun 2022 sebesar
2,1 miliar dolar AS,” kata Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto dalam keterangannya,
Selasa (18/4/2023).

 

Kata Dwi, bahwa harga minyak yang masih tinggi harus
dimanfaatkan untuk mendorong investasi hulu migas di Indonesia yang lebih masif
dan agresif. Hal ini agar potensi hulu migas bisa dimanfaatkan secara optimal
untuk mendukung ketahanan energi nasional dan pembangunan yang berkelanjutan.

 

“Jangan sampai potensi minyak dan gas tertinggal di
perut bumi, karena tidak bisa dimanfaatkan saat nanti energi baru dan
terbarukan (EBT) sudah menggantikan peran energi fosil. Oleh karenanya rencana
investasi hulu migas 2023 sebesar US$ 15,5 miliar hendaknya bisa direalisasikan
seluruhnya,” ujar Dwi.

 

Sementara, Wakil Kepala SKK Migas Nanang Abdul Manaf
menyampaikan kinerja awal tahun 2023 industri hulu migas mencatatkan kinerja
lebih tinggi dibandingkan capaian pada periode yang sama tahun lalu.

 

Hal ini menjadi modal yang berharga dan memberikan
motivasi kepada SKK Migas dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) untuk lebih
bersemangat dalam mengimplementasikan program-program yang telah disusun di
tahun ini

 

“Capaian kinerja utama 2023 secara year on year (YoY)
kinerja lifting minyak, salur gas, cost recovery dan investasi di kuartal I/2023
mencatatkan capaian yang lebih tinggi. Kinerja yang masih dibawah target adalah
dari sisi RRR dan penerimaan negara,” ujar Nanang.

 

Sementara itu, Deputi Eksplorasi Pengembangan dan
Manajemen Wilayah Kerja SKK Migas Benny Lubiantara mengatakan kegiatan
pengeboran sumur eksplorasi menjadi kunci untuk penemuan cadangan migas guna
mendukung produksi migas nasional secara berkelanjutan.

 

Pengeboran sumur eksplorasi hingga kuartal 1 2023
memberikan hasil yang menggembirakan dengan mencatatkan 100% penemuan.

 

“Dari 10 sumur eksplorasi, 4 sumur telah selesai,
semuanya menghasilkan temuan sumber daya migas. dengan total sumber daya + 183
MMBOE sehingga mencatatkan success ratio sebesar 100 persen dengan 6 sumur
lainnya masih dalam proses pengeboran. Kami berharap success ratio 2023 bisa
lebih tinggi dibandingkan tahun 2022 yang tercatat sebesar 81 persen,”ujarnya.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

REDMI Note Series Tembus 460 Juta Unit Pengiriman Global

REDMI Note Series menjadi kontributor besar dengan total pengiriman lebih dari 460 juta unit di lebih dari 100 negara...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img