Moneter.id – Suzuki Motor Corporation (SMC) berpartisipasi dalam pergelaran
46th Tokyo Motor Show 2019 di Tokyo Big Sight dan kawasan Odaiba
pada hari ini, Kamis, 24 Oktober – 4 November 2019 (terbuka untuk umum mulai 25 Oktober).
Dengan mengangkat tema booth “WAKU WAKU
SWITCH for EVERYONE: Excitement for You, Excitement for Everyone” Suzuki
menunjukkan komitmennya dalam setiap produk yang berorientasi pada pelanggan.
“Suzuki menampilkan teknologi unggulannya melalui berbagai lini
kendaraan seperti WAKU SPO yaitu kendaraan compact
PHEV (Plug in Hybrid Electric Vehicle),
HANARE yaitu mobil otonom yang memiliki desain unik dan nyaman,” tulis
keterangan resmi yang diterima Moneter.id
di Jakarta, Kamis (24/10).
Lalu, tulisnya lagi, HUSTLER CONCEPT, yaitu kendaraan crossover wagon yang berukuran mini, dan
GIXXER SF 250 yaitu sepeda motor dengan teknologi oil cooled engine yang baru saja dikembangkan.
Selain itu, Suzuki juga akan menghadirkan Super Carry mini truck yang dirancang sebagai mobil
toko keliling
dengan ruang kabin yang luas dan ramah pelanggan.
Selain
memperkenalkan mobil konsep, Suzuki juga memamerkan total 19 unit lain seperti
XBEE, Solio Bandit, Escudo (di luar Jepang disebut dengan Vitara), Jimny, Swift
Sport, SX4 S-Cross, Spacia Gear, Spacia Custom, Alto, Wagon R dan Super Carry.
Tidak hanya mobil, Suzuki juga menampilkan 8
unit motor, seperti Katana, GSX-R1000R ABS, SV650X ABS, dan V-Strom 250 ABS
serta tidak ketinggalan beberapa motor yaitu GIXXER
SF 250, motor sport ber-fairing dengan
desain sporty dan akselerasi yang powerfull namun memiliki efisiensi bahan
bakar tinggi.
Kemudian, GIXXER 250, sepeda motor dengan gaya naked yang menampilkan desain yang keren
dan akselerasi bertenaga namun memilki efisiensi bahan bakar yang tinggi dan mengadopsi
model konsep “Feel Free Go!” dengan oil-cooled
engine. Serta, GSX-RR, merupakan motor yang digunakan dan dikembangkan mesin
untuk
menghasilkan performa maksimal di MotoGP.
Selain
itu, Suzuki juga akan
membawa 3 unit mesin tempel (Outboard
Motor) yaitu DF350A, DF325A dan DF300B. Serta, Suzuki juga akan membawa 1
unit kursi roda bermotor, yaitu ET4D.
Pada
pergelaran 46th Tokyo Motor Show 2019
kali ini, SMC juga akan memamerkan
dua model konsep mobilitas yang menunjang gaya hidup (Lifestyle Support Mobility Concept).
KUPO adalah model konsep yang bertransformasi menjadi dua
jenis perangkat mobilitas: kursi roda listrik dan alat bantu jalan.
Saat berjalan, mode Push
dapat dipilih dalam bentuk alat bantu jalan kaki yang membantu mendorong secara
elektrik agar meminimalisir usaha dan kecemasan saat berjalan kaki. Saat bepergian,
mode Drive dapat dipilih untuk diubah
menjadi kursi roda listrik. Tergantung pada penggunaannya, KUPO dapat digunakan
sebagai kereta belanja dan kursi roda
listrik untuk bepergian.
Kemudian, konsep MITRA, adalah model konsep robot mitra
yang dilengkapi dengan fungsi pengikut otomatis. Alat ini mengenali pengguna dengan sensor dan membuat
pengikut otomatis dengan menyesuaikan kecepatan berjalan.
MITRA dapat dimanfaatkan untuk berbagai usia dan
penggunaan dari keluarga dengan anak kecil hingga orang tua, seperti membawa
barang saat berbelanja atau berjalan.
Dengan menempatkan monitor di atasnya, MITRA dapat digunakan untuk fungsi
lain seperti panggilan video langsung dengan keluarga di tempat yang jauh.